blog-img

hkg pkk di kota solo bergerak bersama pkk mewujudkan keluarga sejahtera menuju indonesia maju

Kota Solo - Bertempat di Pamedan Pura Mangkunegaraan Kota Solo, digelar malam puncak peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Ke-25 Tingkat Nasional pada Kamis (16/05) Pj. Ketua TP. PKK Kota Bekasi, Yolla Kusuma Gani bersama Sekretaris TP. PKK Kota Bekasi, hadir mengikuti rangkaian kegiatan pada malam puncak tersebut.

Ibu Negara Iriana Joko Widodo beserta Ketua Umum TP. PKK Pusat Tri Suswati Tito Karnavian dengan semangat membuka acara tersebut dan menyapa para Ketua TP. PKK Kabupaten/Kota se- Indonesia beserta pada Kadernya.

Mengusung tema, _Bergerak Bersama PKK Mewujudkan Keluarga Sejahtera Menuju Indonesia Maju_, di momen HKG PKK tahun ini, Ibu Tri Suswati Tito Karnavian berharap eksistensi TP. PKK di setiap daerah senantiasa memberikan manfaat terutama dalam mendukung program-program prioritas Pemerintah Nasional.

Guna mewujudkan harapan tersebut, Pj. Ketua TP. PKK Kota Bekasi Ibu Yolla Kusuma Gani berkomitmen untuk terus menjalankan tugas-tugas pokok TP. PKK serta meningkatkan kemampuan diri menjadi mitra Pemerintah yang berkompeten.