blog-img
22/07/2024

aksi kolaborasi untuk kota bekasi lebih berliterasi

Rachmad Setyawan | Berita

Memenuhi undangan Dinas Arsip dan Perpustakaan Kota Bekasi Pj. Ketua TP. PKK sekaligus Bunda Literasi Kota Bekasi Ibu Yolla Kusuma Gani hadir sebagai juri dalam Grand Final Duta Baca Kota Bekasi.

Pj. Wali Kota Bekasi Bapak Raden Gani Muhammad hadir langsung dan membuka kegiatan ini.

Duta baca dapat di korelasikan dengan ruang lingkup dan tujuan Pokja II Bidang Pendidikan dan Peningkatan Ekonomi
Keluarga meliputi Gerakan Gemar Membaca (GGM). Pentingnya budaya membaca bagi anak-anak usia dini hingga orang dewasa. Yakni untuk meningkatkan kualitas serta kemampuan dalam mengembangkan diri maupun bersosialisasi.

Selamat untuk Duta Baca Kota Bekasi tahun 2024, berkolaborasi dan komitmen bersama untuk meperkenalkan Kota Bekasi melalui literasi serta bergerak maju dalam Gerakan Gemar Membaca.
 

Instagram : pkk_kotabekasi

blog-img
22/07/2024

stop kekerasan terhadap perempuan dan anak

Rachmad Setyawan | Berita

Pj. Ketua TP. PKK Yolla Kusuma Gani menghadiri kegiatan Sosialisasi kekerasan terhadap perempuan Tingkat perangkat daerah, organisasi Wanita dan Perwakilan Masyarakat Kecamatan Se- Kota Bekasi.

Program Kegiatan yang diselenggarakan Dinas Pemberdayaan dan Perlindungan Anak Kota Bekasi berkaitan erat dengan program yang ada di Pokja 1 yaitu PAAREDI ( Pola Asuh Anak dan Remaja di Era Digital ) .

Mari kita berkolaborasi lindungi perempuan dari tindak kekerasan. kita ciptakan keluarga yang harmonis dan bertanggung jawab agar terhindar dari kekerasan .

blog-img
22/07/2024

pembinaan akhir 5 l 10 program pokok pkk di kelurahan jatimakmur

Rachmad Setyawan | Berita

Pj. Ketua TP. PKK Kota Bekasi Yolla Kusuma Gani bersama pengurus melakukan pembinaan di Kelurahan Jatimakmur Kecamatan Pondokgede.

Pembinaan meliputi bidang kesekretariatan, pokja 1 sampai pokja 4.

Dukungan dan doa untuk Kota Bekasi agar bisa menjadi Juara di tingkat Provinsi ??

 

instagram : pkk_kotabekasi

blog-img
22/07/2024

pkk kota bekasi memeriahkan pawai tahun baru islam

Rachmad Setyawan | Berita

Pengurus Tim Penggerak PKK Kota Bekasi ikut memeriahkan Pawai Tahun Baru Islam 1446 Hijriah.

Di mulai dari Plaza Pemerintah Kota Bekasi sampai Alun alun M. Hasibuan ribuan peserta pawai ikut meramaikan.

Pj. Wali Kota Bekasi Raden Gani Muhammad bersama Pj. Ketua TP. PKK Kota Bekasi Ibu Yolla Kusuma Gani sambut kedatangan peserta pawai.

Semoga senantiasa bisa memulai lembaran baru menuju keadaan yang lebih baik.

 

Instagram : pkk_kotabekasi

blog-img
22/07/2024

lomba pokjanal posyandu tingkat provinsi jawa barat

Rachmad Setyawan | Berita

Bertempat di gedung TP. PKK Provinsi Jawa Barat. Posyandu Cempaka 4 Kelurahan Jatimakmur mewakili Kota Bekasi mengikuti seleksi administrasi Lomba Posyandu tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2024.

Pj. Ketua TP. PKK Kota Bekasi Ibu Yolla Kusuma Gani beserta Asda 2, Kepada Dinas Kesehatan, Kepala Bappelitbangda, Kepala DPPKB, Camat Pondok Gede beserta Ketua TP. PKK Kec. Pondok Gede, dan Lurah Jati Makmur beserta Ketua TP. PKK Kel. Jatimakmur.

Penilaian administrasi dalam Lomba Posyandu Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2024 melibatkan beberapa aspek penting terkait pengelolaan Posyandu, baik di tingkat Kelurahan, Kecamatan, maupun Kota. Beberapa kriteria penilaian administrasi yang digunakan antara lain:

???? Administrasi Posyandu
???? Administrasi Pokja Kelurahan
???? Administrasi Pokjanal Kecamatan
???? Administrasi Pokjanal Kota

Selamat berjuang pokjanal posyandu Cempaka 4 semoga membawa harum nama Kota Bekasi ????

Instagram : pkk_kotabekasi

Populer