KAMIS (22/02) Bertempat di Hotel Takasimaya, Lembang Kabupaten Bandung Barat. Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat Mengadakan pelaksanaan Kegiatan Rapat Koordinasi Program Peranan Wanita Menuju Keluarga Sehat Sejahtera (P2WKSS) Tahun 2020.
Kegiatan tersebut di hadiri oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana 27 Kab/Kota dan termasuk Ketua TP PKK Kab/Kota dan Kepala Desa/Lurah lokasi binaan P2WKSS. Ketua TP. PKK Kota Bekasi hadir bersama Pejabat yang menangani P2WKSS dan Sekretaris Lurah lokasi binaan P2WKSS. Kegiatan tersebut di buka Oleh Kepala Bidang Dinas DP3AKB dan ada Narasumber yaitu Pejabat Kementrian Dalam Negeri , Ketua TP PKK Provinsi Jawa Barat dan DP3AKB Provinsi Jawa Barat.
Dalam Sambutanya, Ketua TP PKK Provinsi Jawa Barat, Ibu Atalia Praratya Ridwan Kamil menyampaikan P2WKSS adalah program dan upaya menungkatkan kesejahteraan keluarga. dari 10 Program PKK sangat terkait dengan P2WKSS khususnya program kesehatan,pendidikan,keterampilan dan lingkungan hidup. Meskipun agak riweuh menentukan wilayah P2WKSS yang akan di bina, tapi penting dalam mengentaskan kemiskinan, di tengah ledakan pertumbuhan penfufuk Jawa Barat yang di perkirakan 50 juta jiwa.
"Peran Para Kader semua tingkatan baik di Posyandu, Bina Keluarga Balita, Bina Keluarga Remaja, Bina Keluarga Lansia sangat Penting bagi Program ini" Jelasnya
Senin (10/02) Bertempat di Aula Kecamatan Bekasi Utara. Kecamatan Bekasi Utara mengadakan Sosialisasi dan Pembinaan Kader Posyandu menuju Posyandu Multifungsi Tahun 2020. Kegiatan tersebut berlangsung 2 hari Tanggal 10-11 Februari 2020.
Kegiatan tersebut di hadiri oleh Ketua TP. PKK Kota Bekasi, Ketua Pokjanal Bekasi Barat Narasumber dari DPPPA dan Dinas Kesehatan. dan Kegiatan tersebut di buka oleh Ketua TP PKK Kota Bekasi Hj. Gunarti Rahmat Effendi beliau menngingatkan kepada semua pihak utama Kader Posyandu agar berkomunikasi dengan baik karena berhadapan langsung di lapangan dengan masyarakat.
" Semoga Kegiatan ini dapat memotivasi Kader Posyandu agar lebih giat lagi belajar dan mengikuti Pelatihan-Pelatihan yang ada supaya maksimal dalam melayani masyarakat" Ujarnya
Rabu (29/01) Bertempat Di Graha Puri Bintara , Kecamatan Bekasi Barat. Kecamatan mengadakan Pelatihan Revitalisasi Dalam Rangka Meningkatkan Strata Posyandu Menuju Posyandu Multifungsi Tingkat Kecamatan Bekasi Barat Tahun Anggaran 2019.
Kegiatan tersebut di hadiri oleh Ketua TP PKK Kota Bekasi , Ketua Pokjanal Kecamatan Bekasi Barat dan para Narasumber dari Dinas DPPPA dan Dinas DPPKB dan di buka oleh Ketua TP PKK Kota Bekasi, Hj Gunarti Rahmat Effendi dalam sambutannya beliau menyampaikan pesan kepada seluruh Kader Posyandu yang mengikuti Kegiatan Pelatihan untuk memanfaatkan Kegiatan Pelatihan dan Pembinaan Posyandu agar paham dan menyampaikan kepada masyarakat tentang kesehatan.
"Sebagai ujung tombak, Kader Posyandu harus memperhatikan soal Stunting yang sedang jadi prioritas di Jawa Barat ". Jelasnya
Semoga Pelatihan dan Pembinaan ini dapat bermanfaat bagi seluruh peserta yang hadir dalam kegiatan tersebut.
TP PKK Kota Bekasi sudah punya website. Hari ini diluncurkan saat Pertemuan Rutin TP PKK di Aula Nonon Sonthanie Kantor Walikota Bekasi. Narasumber dari Diskominfo Kota Bekasi, Arya Betha Yustiawan dan Toto Suwanto menyampaikan cara dan pemanfaatan website TP PKK.Usai Launching ,foto bersama Ketua TP PKK Gunarti Rahmat Effendi dan ibu-ibu camat se Kota Bekasi.
Apel Senin yang dirangkaikan dengan pemberian 2 penghargaan Provinsi Jawa Barat untuk Puskesmas di Kota Bekasi, Ketua Tim Penggerak PKK, Gunarti Rahmat Effendi didampingi Wiwiek Hargono Tri Adhianto serahkan ke Kepala Puskesmas Karang Kitri dan PKK Kelurahan Jati Bening.
Penghargaan pertama dari Provinsi Jawa Barat untuk kategori Puskesmas Ramah Anak tahun 2019 dilayangkan kepada Puskesmas Karang Kitri, Kelurahan Margahayu Kecamatan Bekasi Timur. Kedua, penghargaan dari Provinsi Jawa Barat diberikan untuk Kelurahan Jati Bening Baru, Kecamatan Pondok Gede, Kota Bekasi yang telah berhasil menjadi juara 3 Lomba Pelaksana Terbaik UP2K PKK Kategori Kota Tingkat Provinsi Jawa Barat.
Penghargaan tersebut dalam bentuk piagam dengan Nomor : 002.6/Kep. 1028-BKD/2019 ditanda tangani oleh Gubernur Jawa Barat, M. Ridwan Kamil dan Piala Puskesmas Ramah Anak Tahun 2019.
Turut hadir menyaksikan penyerahan penghargaan, Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi, Sekretariat Daerah Kota Bekasi, Hj. Reny Hendrawati, Tim TWUP4 , dan seluruh aparatur Sipil dan Non ASN
Dalam sambutannya, Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi mengucapkan terima kasih kepada segenap aparatur dan non aparatur yang telah bekerja dengan sepenuh hati sehingga mengukuhkan penghargaan di penghujung tahun 2019
" Ini adalah bukti bahwa jika sebuah tugas dikerjakan dengan penuh tanggung jawab dan sanggup bekerja sama maka masyarakat sendiri yang menilai kinerja kita (Pemerintah) " ujarnya.
(Ndoet/dro)